Saldo GoBiz – GoBiz merupakan aplikasi merchant Gojek yang mulai banyak digunakan saat ini. Melalui GoBiz anda dapat membuat diskon, manajemen penjualan restoran, menerima pesanan makanan dan menggunakan fitur pembayaran yang didukung GoPay.
Misalnya untuk menerima pesanan GoFood super partner memang dilakukan lewat aplikasi GoBiz. Bicara soal pembayaran GoBiz juga berfungsi sebagai media bagi hasil antara Gojek dan merchant. Pencairan GoBiz dilakukan lewat saldo yang ada pada aplikasi.
[toc]
Semua jenis pembayaran atau pencairan GoBiz juga secara otomatis masuk ke rekening sehingga lebih mudah. Oleh karena itu GoBiz sangat cocok apabila digunakan semua jenis usaha yang ada di Indonesia. Saldo pada GoBiz berasal dari penjualan makanan maupun produk anda.
Kemudian saldo tersebut akan langsung dibagi hasil kemudian penghasilan bersih secara otomatis masuk ke rekening. Namun ternyata fungsi saldo GoBiz cukup luas karena dapat digunakan untuk berbagai jenis transaksi seperti pembayaran produk.
Apa itu Saldo GoBiz?
Saldo tentunya menggunakan GoPay sehingga bentuknya non tunai. Terlebih anda akan dibebaskan dari biaya admin sehingga penghasilan dari saldo yang didapatkan akan penuh. Lebih jelas seputar fitur Saldo pada aplikasi Go Biz simak rangkuman dari gojeker.com berikut.
Apa itu Saldo GoBiz?
Saldo GoBiz adalah saldo yang berasal dari hasil penjualan mencakup GoFood dan GoPay dimana memiliki status belum dicairkan. Fitur saldo dapat digunakan untuk beberapa kebutuhan lain seperti melakukan pembelian produk GoFresh, bayar cicilan GoModal bahkan sampai membayar layanan lainnya. Pembayaran yang dilakukan lewat GoBiz adalah virtual dengan fasilitas dari GoPay.
Keuntungan Pembayaran Lewat GoBiz
Terdapat beberapa keuntungan melakukan pembayaran menggunakan GoBiz. Anda dapat memanfaatkan saldonya untuk berbagai jenis transaksi. Semua fasilitas saldo bisa diakses pada aplikasi dengan beberapa keuntungan sebagai berikut.
- Pembayaran akan jadi lebih praktis karena mendukung berbagai jenis transaksi instan. Cara kerjanya yaitu dengan memotong saldo otomatis dari aplikasi. Pengguna tidak perlu menggunakan aplikasi lainnya untuk pembayaran.
- Tidak ada biaya admin saat menggunakan saldo GoBiz sehingga bisa menghemat pengeluaran. Anda bisa menggunakan saldo untuk membayar bahan baku GoFresh maupun bayar cicilan GoModal.
- Dengan saldo yang ada maka transaksi GoFood maupun GoPay jadi lebih bisa dikontrol. Semuanya akan ditampung di saldo GoBiz terlebih dulu sebelum semuanya dicairkan dalam hitungan harian. Terdapat pula fitur laporan sehingga memudahkan pelacakan pendapatan.
Cara Cek Saldo GoBiz
Bagi pemilik usaha yang tergabung kedalam GoBiz memang penting untuk melakukan cek saldo setiap hari. Hal ini disebabkan saldo akan ditransfer ke rekening setiap harinya. Jadi setiap waktu anda wajib melihat sisa saldo jika ingin menggunakannya untuk kebutuhan lain.
1. Masuk ke GoBiz, pada menu utama tekan Lainnya. Secara otomatis muncul beberapa menu lagi, tekan bagian Pencairan.
2. Lanjutkan dengan tap Rincian maka semua informasi saldo akan muncul. Disitu juga akan muncul tampilan riwayat pencairan uang yang sudah dilakukan sebelumnya.
Perlu diketahui bahwa pencairan saldo akan dilakukan otomatis di jam 04:00 WIB tiap hari. Jadwal baru ini berlaku dimana sebelumnya saldo dipindahkan pada pukul 04:00 dan 15:00 WIB. Dengan adanya peraturan baru ini anda hanya bisa mencairkan saldo Go-Biz sebanyak 1 kali dalam satu hari.
Menggunakan menu diatas secara otomatis anda bisa mengilah dan memanajemen saldo didalam genggaman tangan. Menu rincian pendapatan GoBiz juga sangat berguna untuk menampilkan penghasilan yang didapatkan pada hari tersebut.