9 Cara Nabung Emas di GoInvestasi Online 2022

Cara Nabung Emas di GoInvestasi – Investasi memang sudah menjadi pilihan banyak orang untuk mendapatkan benefit. Nabung emas merupakan salah satu pilihan tepat untuk menghindari kerugian mengingat sisi harganya yang terus naik.

Gojek meluncurkan layanan GoInvestasi untuk nabung emas secara mudah dan cepat. GoInvestasi aman serta terpercaya karena bekerja sama dengan Pluang dimana lisensinya resmi Bappebt serta dijamin KBI. Sangatlah mudah menggunakan GoInvestasi melalui smartphone.

Berbagai program memang tengah di luncurkan Gojek diantaranya program berkat dengan skema tarif baru. Demikian pula dengan GoInvestasi yang jadi solusi media simpanan tabungan emas digital bagi penggunanya. Kita bisa membeli emas dengan harga murah kemudian menjual saat harganya naik.

Jangan kawatir karena cara nabung emas Go Investasi yang mengantongi serifikasi Digital Gold dari Majelis Ulama Indonesia. Cara nabung sangatlah mudah, selain itu kita diberi kebebasan kapan menjual maupun membeli emas tanpa terbatas waktu.

Cara Nabung Emas di GoInvestasi

Cara Nabung Emas di GoInvestasi

Nabung emas online dapat menghindari kerugian karena ketika membeli fisik ada ongkos lain yang harus kita bayar. Kita dapat menghindari ongkos cetak maupun kirim sehingga emas digital jadi pilihan lebih baik.

Apa itu GoInvestasi?

GoInvestasi merupakan fasilitas dari aplikasi Gojek untuk investasi secara mudah dengan menabung serta menjual emas. Penggunanya dapat mengelola membeli maupun menjuual emas langsung. Pembayaran juga lebih mudah karena menggunakan GoPay.

Cara Nabung Emas di GoInvestasi Terbaru

1. Jalankan aplikasi Gojek kemudian masuk ke menu Lainnya.

Jalankan aplikasi Gojek

2. Masuk Pembayaran kemudian menuju GoInvestasi.

GoInvestasi

3. Tampil permintaan akses kontak dan juga email. Tekan Allow.

Tekan Allow

4. Sampai di sini akan muncul menu tabungan emas GoInvestasi. Untuk nabung emas silahkan tap Beli Emas.

beli emas GoInvestasi

5. Masukkan nominal pembelian emas lalu muncul perkiraan emas yang di dapatkan. tekan Beli Sekarang.

nabung emas di GoInvestasi

6. Review transaksi tampil, tekan Konfirmasi lalu pilih buka menggunakan Gojek.

menabung emas gojek

7. Tekan KONFIRMASI & BAYAR untuk melanjutkan.

menabung emas goinvestasi

8. Masukkan PIN GoPay untuk konfirmasi pembelian emas.

pin gopay nabung emas

9. Cara nabung emas di GoInvestasi berhasil di lakukan kemudian cek bagian saldo tabungan apakah sudah bertambah.

Cara nabung emas di GoInvestasi berhasil

Nabung emas di GoInvestasi memang sangat mudah dilakukan. Terlebih kedepannya akan ada banyak promo yang menguntungkan untuk dinikmati. Seperti yang sedang hangat adalah promo Codashop GoPay maupun berbagai diskon menarik lainnya.

Leave a Comment